Hotline: (0274) 617-601 Email: info@poltekkesjogja.ac.id
Prestasi Kampus
19-12-2025
Tim Humas Poltekkes

Poltekkes Kemenkes Yogyakarta Berpartisipasi dalam Klaten Expo Perguruan Tinggi dan Dunia Kerja 2025




Klaten — Poltekkes Kemenkes Yogyakarta turut berpartisipasi dalam Klaten Expo Perguruan Tinggi dan Dunia Kerja Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Musyawarah Guru Bimbingan dan Konseling (MGBK) SMA, MA, dan SMK Kabupaten Klaten. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, Senin–Selasa, 15–16 Desember 2025, bertempat di Graha Bung Karno Klaten

Keikutsertaan Poltekkes Kemenkes Yogyakarta dalam expo ini merupakan bagian dari upaya strategis institusi dalam memperluas promosi pendidikan vokasi kesehatan sekaligus memberikan informasi langsung kepada siswa SMA/SMK/MA mengenai pilihan studi lanjutan dan peluang karier di bidang kesehatan. Melalui kegiatan ini, calon mahasiswa memperoleh gambaran komprehensif tentang program studi, sistem pembelajaran, serta prospek lulusan Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.

Pada kegiatan tersebut, Poltekkes Kemenkes Yogyakarta menugaskan tim yang terdiri dari unsur promosi dan perwakilan kerja sama dari berbagai jurusan, antara lain Keperawatan, Kebidanan, Gizi, Kesehatan Lingkungan, dan Teknologi Laboratorium Medis. Tim memberikan layanan informasi dan konsultasi pendidikan secara langsung kepada pengunjung expo, khususnya terkait jalur penerimaan mahasiswa baru, keunggulan masing-masing program studi, serta peluang kerja lulusan di sektor kesehatan

Antusiasme pengunjung terlihat dari banyaknya siswa dan guru pendamping yang mendatangi booth Poltekkes Kemenkes Yogyakarta untuk berdiskusi dan menggali informasi lebih lanjut. Interaksi ini menjadi momentum penting untuk memperkenalkan Poltekkes Kemenkes Yogyakarta sebagai institusi pendidikan vokasi kesehatan yang unggul, adaptif, dan relevan dengan kebutuhan dunia kerja. Kegiatan ini dihadiri dan dibuka oleh Bupati Klaten, sehingga turun memeriahkan expo klaten ini.

Melalui partisipasi dalam Klaten Expo Perguruan Tinggi dan Dunia Kerja 2025, Poltekkes Kemenkes Yogyakarta berharap dapat meningkatkan minat generasi muda untuk melanjutkan pendidikan di bidang kesehatan, sekaligus memperkuat jejaring kerja sama dengan satuan pendidikan menengah dan pemangku kepentingan di Kabupaten Klaten. Kegiatan ini juga menjadi wujud komitmen institusi dalam mendukung pengembangan sumber daya manusia kesehatan yang berkualitas dan berdaya saing.

 

Kontributor : Tim Promosi